Banyak yang berpikir kalo bisnis rumahan itu tidak bisa jadi bisnis yang besar atau menjanjikan. Mungkin untuk 10 tahun kebelakang benar, tapi karena perkembangan teknologi yang pesat, meski kita membangun bisnis dari rumah, hasilnya pun bisa mewah.
Mari kita simak ada bisnis apa saja sih yang bisa membawa kita pada kesuksesan.
1. Aneka Sambal
Masyarakat Indonesia jika makan tanpa sambal pasti merasa ada yang kurang. Itulah kenapa bisnis membuat aneka sambal ini menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan karena pasarnya pun sangat besar.
Salurkan kegemaran temen-temen kuliner yang suka makanan pedas untuk membuat sambal rumahan. Buat aneka sambal kemasan dan kreasikan resep yang sudah ada agar lebih menarik dan enak.
2. Camilan Keripik
Makanan ringan atau camilan adalah pelengkap yang sangat pas ketika berkumpul atau sedang santai. Hampir semua orang gemar membeli makanan ringan untuk menemani aktivitas mereka. Daripada kita menghabiskan uang untuk membeli camilan, kita bisa membuat camilan keripik sendiri di rumah.
Tak hanya untuk dikonsumsi, ini bisa menjadi peluang usaha makanan rumahan untuk kita. Coba gunakan bahan yang tak biasa agar keripik kita lebih menarik, misalnya keripik ubi cilembu dengan berbagai rasa.
3. Katering Bento
Salah satu tren makanan yang sedang hits adalah katering bento. Ini biasanya menyasar pasar ibu-ibu muda yang memiliki anak kecil. Anak-anak biasanya pemilih untuk persoalan makanan, dan senang memakan sesuatu yang tampak lucu dan menarik.
Hal inilah yang bisa menjadi celah bisnis untuk kita. Tawarkan bento (paket bekal) dengan berbagai bentuk menarik agar anak lebih mudah untuk makan.
4. Rice Bowl (Menu Sarapan)
Tidak sedikit orang yang sibuk di pagi hari karena harus bergegas untuk pergi kerja atau pergi ke sekolah. Seringnya, mereka tak sempat untuk sarapan karena mengejar waktu tempuh untuk sampai di kantor atau kampus. Sahabat Foodizz bisa mengambil peluang tersebut untuk membuka usaha makanan rumahan berupa bento menu untuk sarapan. Konsep kemasannya seperti rice bowl, dengan tutup transparan di atasnya.
5. Katering Makanan Sehat
Orang Indonesia sekarang sudah mulai aware akan pentingnya pola hidup sehat. Banyak permintaan produk makanan sehat yang diminati, tapi masih sedikit bisnis kuliner makanan sehat yang tersedia. Hal ini bisa menjadi kesempatan bagi kita yang masih bingung untuk mulai bisnis kuliner apa. Kita bisa menyediakan menu catering sehat, yang ditujukan untuk para pegiat pola hidup sehat.
Artikel bermanfaat lainnya: 6 Cara Sukses Menarik Reseller untuk Bisnis Anda
Semoga Bermanfaat.
Foodizz
1st F&B EduTech in Indonesia
Belajar Bisnis Kuliner ..... Yah di Foodizz.
www.foodizz.id
www.sekolahkuliner.com
Join Telegram Group di t.me/foodizzid
*Buat temen-temen yang mau copas artikel silahkan ajah ga perlu minta izin asal mencantumkan sumber artikelnya, yaitu www.foodizz.id/blog. Yuk hargai karya dan usaha orang lain dalam membuat konten.
Diunggah {{ article.formatted_published_at }}